Sertu Hasbul Halili - Babinsa Kel.Kebonsari Kulon memberikan Bantuan Telur kepada Balita Stunting

  • Feb 28, 2024
  • mas oman
  • Seputar Kesehatan

Kota Probolinggo  - Bentuk kepedulian dan perhatian serta dukungan dari TNI dalam penanganan terhadap masalah Stunting di Probolinggo, Dandim 0820 probolinggo Letkol Arm Heri Budiasto sebagai bapak asuh Stunting melalui Danramil 01/ Kanigaran Sertu/31930733620174 Hasbul Halili mengunjungi serta sekaligus memberikan bantuan telur kepada anak-anak penderita Stunting diantaranya , Adik Kanaya Quena ,di Jl KH Abdul Hamid Gang kebon mendek  No 264. RT 02, RW 04 dan Adik Azalea Kaliqa Di jalan Abdul Hamid Gang Tokan  No 24. RT 06, RW 04  Kelurahan Kebonsari Kulon Kec. Kanigaran Kota Probolinggo . Rabu (28/02/2024).

Stunting adalah masalah kesehatan global yang serius, terutama di negara-negara berkembang. Stunting terjadi ketika anak-anak tidak tumbuh dengan baik dan tidak mencapai tinggi badan yang seharusnya sesuai usia mereka. Masalah ini dapat berdampak serius pada perkembangan fisik anak-anak, mempengaruhi masa depan mereka secara keseluruhan.

Menindak lanjuti perintah dari komandan Kodim (Dandim), Probolinggo Letkol Arm Heri Budiasto seluruh Danramil hingga Babinsa di wilayahnya harus bisa menjadi Bapak Asuh atau Orang tua Asuh Anak Stunting di wilayahnya masing-masing .

Salah satu aspek penting dalam peran Babinsa adalah membantu masyarakat dalam meningkatkan kualitas gizi, terutama pada anak-anak balita stunting. Kegiatan tersebut sebagai bentuk dukungan terhadap Percepatan Penurunan Angka Stunting.

Diharapkan dengan bantuan telur ini dapat memenuhi gizi lengkap dan seimbang guna mendukung program eliminasi stunting. “Telur adalah salah satu sumber protein yang kaya dan nutrisi esensial lainnya seperti vitamin D, kolin, dan selenium. Protein dan nutrisi-nutrisi ini penting untuk pertumbuhan dan perkembangan yang sehat pada anak-anak. Selain itu, telur juga terjangkau secara ekonomis dan dapat dengan mudah diakses di sebagian besar daerah pedesaan maupun perkotaan.

Dalam upaya mencegah Stunting, setiap langkah kecil seperti memberikan telur kepada anak-anak balita dapat memiliki dampak besar pada kesehatan dan masa depan generasi yang akan datang. Babinsa adalah salah satu pilar yang membantu mengubah situasi ini menjadi lebih baik, dengan harapan mengurangi stunting dan meningkatkan kualitas hidup anak-anak di masing wilayah binaan Babinsa.

Semoga angka stunting di Kota Probolinggo dan umumnya di Indonesia dapat turun dengan cepat dan berharap dapat memberikan semangat kepada seluruh stakeholder untuk bersama berupaya menurunkan stunting. ( oman )

Berikut hasil wawancara kami bersama Babinsa Sertu Hasbul Halili :